Pria di Tuban Dipukuli Pakai Gitar karena Dekati Mantan Pacar Pelaku

by
by
Foto: Ilustrasi pengeroyokan (dok detikcom)

JAKARTA – Penanews.co.id — Pria berinisial AT (18) dikeroyok sembilan orang di trotoar Alun-Alun Tuban, Jalan RM Suryo, Kelurahan Sendangharjo,Tuban.

detikNews memberitakan, AT dikeroyok lantaran sedang dekat dengan mantan kekasih salah satu pelaku.
Aksi pengeroyokan ini terjadi pada Rabu (13/03/2024).

AT yang merupakan warga Desa Mrutuk, Widang, langsung melaporkan hal ini ke polisi.

“Dari hasil pemeriksaan, pengeroyokan ini dipicu cemburu karena mantan pacar salah satu tersangka dekat dengan korban. Sehingga pelaku bersama teman-temannya sekitar 8 orang mendatangi lokasi dan melakukan pengeroyokan,” ujar Kasat Reskrim Polres Tuban AKP Rianto, dilansir detikJatim, Kamis (14/03/2024).

Lalu, polisi mengamankan para pelaku yakni Johan Eko Widyantoro (31) dan Rico Maulana Andreansyah (21) yang merupakan warga Kecamatan Palang, Tuban. Kedua pelaku mengaku total ada 9 orang yang ikut mengeroyok.

AT dikeroyok menggunakan gitar kecil. Dia mengalami luka lecet di sejumlah tubuh.

“Para pelaku ini ada yang memukul korban pakai gitar kecil serta kentrung. Korban mengalami luka memar lecet di beberapa bagian tubuh,” kata Rianto.[]

Baca juga; Khutbah Jumat: Puasa Sebagai Sistem Perlindungan Diri

Baca juga; Fungsi Pemerintah Daerah Khusus IKN Bakal Jalankan Tahun Ini

Baca juga; TPN Ganjar-Mahfud Klaim Kecurangan Pilpres Direncanakan, Sebut Tak Sulit Membuktikan

Baca juga; Saat Istri Melahirkan, PNS Pria Bakal Dapat Cuti

Baca juga; Investor Ngeluh Investasi di IKN. Ada 2.086 Ha Lahan Bermasalah, Sebut AHY

BACA SELENGKAPNYA KLIK DISINI

Baca Juga:  Sidang Perdana Sengketa Pemilu di Jateng atas Laporan Tim AMIN 502.564 DPT Janggal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *