Dr. Eka Januar: 10 Tahun Pemerintah Aceh Tidak Baik Baik Saja.

by
by

BANDA ACEH — Penanews.co.id — Bagaimana lahirnya pemimpin yang berkualitas? Dr. Eka Jannuar menyebutkan, pemimpin yang berkualitas adalah inklusif dan adil, mempunyai kapasitas, trasparan, visioner, integritas, punya kemampuan mengelola sumberdaya alam dan sebagainya.

Ketika berbicara didepan peserta FGD Transformasi Kepemimpinan Melalui Pilkada Aceh 2024 yang diselenggarakan oleh Lembaga Emerate Development Research (EDR) di Kyriad Muraya Hotel, Sabtu,(25/05/2024)., Civitas Akademika ini menyebutkan, dalam kurun waktu 10 tahun pemerintah Aceh tidak baik-baik saja.

“Hal ini bisa dilihat Aceh masih banyak masalah, dan belum mampu menyelesaikannya. Kondisi Aceh saat ini belum keluar dari Kemiskinan, pengangguran, infrastruktur (jalan, jembatan, daerah-daerah pendalaman), masalah listrik/air bersih, pendidikan (fasilitas, SDM, literasi), kesahata (masih tingginya angka stanting), korupsi, tata kelola pemerintahan buruk dan sebagainnya.”jelas Dr. Eka Januar.

Menurut Eka Januar, yang harus dilakukan oleh Aceh adalah untuk memilih pemimpin yang punya kapasitas, transparan, ingklusif/adil, adalah masyarakat harus dibekali dengan pendidikan politik, media yang netral untuk mengkampanyekan pemimpin yang benar benar punya kapasitas, integritas, visioner dan punya seni.

“Selanjutnya harus dilakuan debat-debat terbuka dengan para calon pemimpin untuk menggali apakan punya gagasan, paham masalah dan tau menyekesaikan masalah.”pungkas Dr. Eka Januar.[]

Baca Juga:  Semarakkan PON ke-21, Mobil Dinas Pemerintah Aceh Ditempel Stiker

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *