Hendak Seludup 2 Kg Sabu, Seorang Perempuan Aceh Ditangkap di Bandara SIM

by
Ilustrasi

JANTHO — Seorang perempuan berinisial RF (29) Diamankan pihak Asvec Bandara Sultan Iskandar Muda saat akan menyeludupkan 2 Kilogram Sabu. Ketahuan membawa barang haram ini ketika akan melintasi gerbang pemeriksaan XRay pada Selasa (19/11/2024), pelaku telah diserahkan ke pihak kepolisian.

RF kedapatan membawa narkotika jenis sabu seberat 2 kilogram yang disembunyikan dalam koper bagasi, dibungkus plastik bening, dan rencananya akan dibawa ke Jakarta melalui penerbangan domestik salah satu maskapai milik negara.

Baca juga; Tak Terima Anaknya Diperkosa dalam Mobil, Ibu di Aceh Utara Lapor ke Polisi

Penangkapan tersebut berawal dari pemeriksaan rutin yang dilakukan oleh petugas Asvec menggunakan mesin X-ray terhadap barang bawaan penumpang. Saat diperiksa, petugas menemukan barang mencurigakan dalam koper RF, yang kemudian terbukti berisi sabu.

RF, yang berasal dari Panca Aceh Besar, kini telah diamankan di Polresta Banda Aceh untuk penyelidikan lebih lanjut.

Baca juga; Pria di Aceh Tengah Tewas Setelah Kedipkan Mata ke Istri Orang

Penangkapan ini menjadi yang kedua kalinya dalam bulan November di bandara yang sama. Sebelumnya, aparat juga berhasil mengamankan seorang pria berinisial JF dengan membawa 1 kilogram sabu di lokasi yang serupa.[]

Baca Juga:  Wanita Korsel Ogah Seks, Gegara Kekerasan Terhadap Perempuan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *