Peringati Hari Pahlawan, Kasdam IM Brigjen Ayi Pimpin Upacara Ziarah Nasional

by

BANDA ACEH – Kepala Staf Komando Daerah Militer Iskandar Muda Brigadir Jenderal TNI Ayi Supriatna, S.I.P., M.M menjadi Inspektur Upacara Ziarah Nasional dalam rangkaian kegiatan Hari Pahlawan ke ke 65 Tahun 2024 di Taman Makam Pahlawan di Gampong Ateuk Pahlawan, Banda Aceh, Jum’at, (08/11/2024).

Upacara berlangsung pukul 08.00 WIB pagi dengan diiringi penghormatan kepada para pahlawan yang diikuti sebanyak kurang lebih 300an orang.

Peserta upacara terdiri dari pejabat Kodam Iskandar Muda, pejabat Polda, Pj. Walikota Banda Aceh serta pejabat instansi pemerintah diantaranya Asisten, Kepala Dinas Sosial Aceh beserta Kepala SKPA lainnya.

Baca juga; Penjabat Gubernur Safrizal : Siapapun Berkesempatan Menjadi Pejuang

Para pejabat kemudian ikut melakukan tabur bunga di makam setelah sebelumnya dilakukan peletakan karangan bungan oleh Inspektur Upacara.

Upacara ziarah nasional itu dimaksud sebagai cara untuk mengenang terhadap besarnya pengorbanan dan jasa para pahlawan dalam membebaskan negeri dari para penjajahan.

Baca juga; Koalisi Sipil Desak MPR Tak Beri Gelar Pahlawan Nasional Untuk Soeharto

Sebagaimana diketahui, sebanyak 400 jasad pahlawan disemayamkan di Taman Makam Pahlawan, Gampong Ateuk itu.

Mereka terdiri atas Pusara Angkatan Bersenjata sebanyak 384, Pegawai Sipil 4 pusara, Pejuang Rakyat 7 pusara dan pahlawan tak dikenal sebanyak 5 pusara.

Tampak hadir dalam barisan upacara para pelajar pramuka, unsur kesatuan TNI AL, AD, Brimob, dan PNS di lapangan.

Baca juga; Kadinsos Aceh Pimpin Rapat Persiapan Hari Pahlawan Nasional 2024

Ikut serta mendampingi Kadis Sosial Aceh di lokasi, Pejabat Eselon III Dinsos, Plt. Kabid Dayasos dan Sub Koordinator P2KRS

Peringatan rutin Hari PahIawan Nasional ini merupakan Tugas dan Fungsi yang ada di bawah kewenangan SKPA Dinsos Aceh. Dalam pelaksanaannya melibatkan berbagai unsur terkait demi kelancaran dan suksesnya peringatan []

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *