Pria di Batam Lompat dari Jembatan Barelang, Diduga Bunuh Diri

by
by
Tim SAR melakukan proses pencarian seorang pria yang diduga lompat dari Jembatan Barelang, Batam. (dok Basarnas)

BATAM — Penanews.co.id — Seorang pria di Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri) melompat dari atas jembatan Barelang diduga usai gagal menghubungi kekasihnya dengan handphone. Korban dinyatakan hilang tenggelam setelah lompat dari Jembatan tersebut.

kejadian pria lompat dari Jembatan Barelang terjadi pada Sabtu (11/05/2024) malam. Pria tersebut diketahui bernama Muhammad Mahadi, Warga Kecamatan Galang, Batam, kata Kepala Basarnas Tanjungpinang, Slamet Riyadi dalam keterangannya, Minggu (12/5/2024).

“Kurang lebih pada pukul 00.30 WIB, petugas tim siaga Basarnas Tanjungpinang menerima informasi dari Polsek Sagulung bahwa telah terjadi dugaan bunuh diri yang dilakukan oleh 1 orang pemuda bernama Muhammad Mahdi Sy (20),” kata Slamet

Slamet menyebut dari hasil keterangan saksi mata yang berada di lokasi, Muhammad Mahdi nekat melompat usai menghubungi nomor yang diduga kekasihnya. Korban juga diketahui sempat meminjam handphone salah satu pengunjung untuk menelepon nomor tersebut.

“Pemuda tersebut diduga melakukan bunuh diri setelah korban meminjam handphone milik salah satu pengunjung untuk menghubungi nomor yang diduga milik kekasihnya,” ujarnya.

Slamet menyebut usai mendapatkan laporan, pihaknya bersama unsur Tim SAR lainnya melakukan pencarian pada malam tadi. Pencarian korban dilakukan hingga pukul 02.00 WIB.

“Namun, hingga pada pukul 02.00 WIB dini hari, dikarenakan akses penerangan yang terbatas, tim SAR gabungan akhirnya sepakat untuk menunda pencarian sementara,” ujarnya.

Slamet menyebut pada pagi tadi pencarian kembali dilakukan. Pencarian dilakukan di luasan kurang lebih 6 Nautika Mil dari lokasi kejadian

“Pencarian kemudian dilanjutkan kembali pada pukul 07:00 WIB dengan luas area kurang lebih 6 NM, dan difokuskan di titik lokasi tempat korban terjatuh. Hingga berita ini ditulis, tim SAR gabungan masih terus berusaha untuk mencari korban,” ujarnya.[]

Baca Juga:  Pejabat di Siak Digerebek Istri Sedang Bersama WIL di Kamar Hotel

Informasi dalam artikel ini tidak ditujukan untuk menginspirasi kepada siapapun untuk melakukan tindakan serupa. Bagi Anda pembaca yang merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.

Sumber; dilansir detiksumut

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *