MEUREUDU — Penanews.co.id — Seorang pemuda Z (26) ditemukan sudah tidak nyawa dengan posisi gantung pada pohon kelapa dalam perkarangan kediamannya, Gampong Peuradeu, Kabupaten Pidie Jaya (Pijay) Rabu (9/10/2024) malam sekira pukul 20.30 WIB. Korban diduga melakukan aksi bunuh diri
Kapolres Pijay, AKBP Ahmad Faisal Pasaribu SIK MH melalui Kapolsek Panteraja Ipda Edi Zulkarnain SE MSi kepada media, Kamis (10/10/2024) mengatakan, peristiwa miris ini diketahui setelah warga melaporkan adanya informasi ditemukan sosok pemuda Z (26) menggantungkan diri pada batang kelapa.
‘Kasus ini dalam pendalaman tim penyidik termasuk motif dibalik peristiwa menghabisi nyawa dengan jalan tak wajar yaitu mengantungkan diri,”sebut Ipda Edi Zulkarnain SE MSi
Peristiwa tersebut menghebohkan warga setelah ditemukan seorang pemuda yang telah meninggal di batang kelapa. Dalam situasi ini, masyarakat diimbau untuk tidak panik dan menyerahkan penanganan kasus kepada pihak kepolisian.
Kapolsek Panteraja, Edi Zulkarnain, menjelaskan bahwa berdasarkan informasi dari ayah korban, M Saleh, saat pulang ke rumah sekitar pukul 19.30 WIB, ia diberitahu oleh salah satu anaknya bahwa Z belum kembali sejak siang. Setelah mendengar itu, keluarga segera melakukan pencarian.
Keluarga terkejut melihat sosok z tengah tergantung i pohon kelapa dengan sutas tali.
‘Betapa kagetnya saat ditemukan sosok anaknya, Z tergantung tak bernyawa pada batang pohon kelapa,”ujarnya.
Ditambahkan, kondisi saat ditemukan Z terikat dengan tali marlin pada bagian leher. Maka informasi ini aparat Kepolisian langsung mengambil sikap untuk melakukan evakuasi serta visum ke RSUD Pijay. ‘Jadi kasus ini dalam penanganan kami,”ungkapnya[]